4 Tips Memilih Stake Pool Terbaik Untuk Delegate Cardano
29 December 2021
Add Comment
Selain itu dengan delegating di staking pool kita membantu mengamankan jaringan Cardano, terutama bagi mereka yang tidak tahu secara teknis membuat staking pool sendiri.
Banyak sekali stake pool yang tersedia disini yang mungkin membuat kalian bingung untuk memilih, stake pool mana yang tepat untuk koin kesayangan kalian. Untuk itu berikut ini beberapa tips bagi kalian yang bisa diterapkan untuk memilah-milah stake pool.
1. Pilih yang saturasinya rendah
Jaringan Blockchain Cardano mengedepankan desentralisasi, untuk itu dibuatlah sistem saturasi dimana jika suatu stake pool mencapai saturasi maksimal maka reward akan berkurang. Hal ini memakasa delegator untuk memindahkan koinnya di stake pool yang saturasinya belum maksimum. Sehingga tidak ada satu stakepool berdana jumbo yang menguasai jaringan. Stakepool akan rutin menghasilkan block/reward 5 hari sekali jika ukuran stake size di stakepool tersebut memiliki 1 juta ADA atau lebih. Namun jangan khawatir memilih stakepool yang jumlah stake-nya kecil, karena hasil reward rata-rata pertahun relatif sama. Misal jika 2 epoch tidak menghasilkan block maka reward pada epoch berikutnya 2 kali lipat lebih banyak.
2. Pilih yang projectnya menguntungkan
Setiap stakepool memiliki tujuan masing-masing, beberapa diantaranya bisa menguntungkan kita disaat memilikinya. Umumnya stakepool yang dijalankan oleh platform game, memiliki keuntungan jika kita staking di stakepool platform game tersebut. Contohnya jika kita stake di PLKOZ / game politikoz kalian akan mendapatkan tiket untuk diundi. Otomatis selain kita mendapatkan reward 5%, kita juga mendapatkan hadiah tambahan. Selain game, beberapa project defi juga memberikan keuntungan tertentu, silakan cek sendiri project-project menguntungkan Cardano di disini.
3. Pilih Pledge Besar
Pledge adalah jumlah ADA yang di stake oleh operator stakepool itu sendiri. Jika jumlah pledge tidak sesuai syarat, maka tidak akan memproduksi reward. Semakin besar pledge maka jumlah reward pun juga lebih besar dan menarik para delegator.
4. Pilih Margin dan Fixed Cost Rendah
Margin adalah prosentase reward yang diambil oleh operator stake pool setelah dikurangi fixed cost yang umumnya berjumlah 340 ADA. Semakin rendah margin maka reward dari stakepool lebih maksimal dibagi ke delegator. Banyak stakepool yang memiliki margin 0% mungkin bisa menjadi salah satu pertimbangan terbaik.
Untuk memeriksa dan memperlajari stakepool silakan kunjungi websitenya atau ke cardanoscan.io untuk melihat data-data yang lebih detail dan akurat.
Baiklah, demikian tips memilih stakepool Cardano semoga bermanfaat,!
0 Response to "4 Tips Memilih Stake Pool Terbaik Untuk Delegate Cardano"
Post a Comment